Uncategorized

Daftar 5 Kolaborasi PUBG Mobile yang Membuat Gempar Dunia Game Mobile

Bonus special item PUBGM dan Kuota Indosat 1 GB Hanya di Upoint - UPOINT.ID

PUBGM memang dikenal sebagai game yang sering berkolaborasi, seperti berkolaborasi dengan rapper, DJ, bahkan K-pop. Kolaborasi PUBGM biasanya akan menghadirkan banyak item-item atau event menarik yang dapat nikmati oleh para playernya.

Kolaborasi ini pun dilengkapi dengan hadirya penambahan skin baru, modifikasi di dalam mode klasik, hingga penambahan mode permainan baru. Semua hal tersebut tentunya memang sengaja dibuat dengan tujuan untuk bisa menambah pengalaman para pemain menjadi lebih menyenangkan.

Tidak terkecuali di tahun ini, meski banyaknya saingan game mobile lainnya, namun PUBGM seakan tidak berhenti untuk berkolaborasi dengan toko atau brand besar. Lalu dengan siapa saja PUBGM berkolaborasi? Dalam pembahasan ini, rangkuman mengenai daftar 5 kolaborasi PUBGM yang menggemparkan dunia game mobile. Berikut rangkumannya.

  • PUBG Mobile x Lionel Messi.

Sebagai salah satu ikon pemian sepak bola yang cuup disukai oleh pemain PUBGM di Indonesia maupun dunia. Pesepak bola legendari tersebut memulai debutnya di PUBGM bersamaan dengan luncurnya koleksi kostum dan item spesial yang akan membantu pemain untuk mengeluarkan kekuatannya di medan pertempuran.

Kalian bisa menjadi sosok legenda sepak bola ini, dalam sejumlah kostum bertema Captain Messi, serta aksesoris terbaru dengan ornamen, parasut, wajan , dan lainnya. Item yang bernamakan Messi Football Icon ini terdiri dari kostum, aksesoris kepala, ransel, helm, panci, Bizon PP-10, Mini14, MK47, AKM, ornamen, dan granat bertema baru.

  • PUBG Mobile x BLACKPINK.

Daftar kolaborasi yang menggemparan selanjutnya adalah kolaborasi dengan Kpop terkenal bernama BLACKPINK. Event ini merupakan event crossover yang lumayan panjang, yaitu dari bulan September hingga November 2020. Di mata para gamer, dengan adanya kolaborasi ini menjadikan event yang menarik. Karena di puncak kolaborasi, para personil girlband asala Korea Selatan ini bermain PUBGM secara live streaming.

Di dalam kolaborasi ini terdapat item eksklusif berwarna kombinasi hitam dan pink, yang tentunya warna ini identik dengan BLACKPINK. Hebatnya lagi, dalam ini, pemain bisa mendapatkan kesempatan untuk bermain bersama personil BLACKPINK.

  • PUBG Mobile x Alan Walker.

Kolaborasi selanjutnya datang dari Alan Walker. Tencent dan Soni Music melakuan kolaborasi dengan Alan Walker untuk merayakan ulang tahun pertama PUBGM pada tahun 2019, diawali dengan peluncuran lagu On My Way yang dibuat langsung oleh Alan Walker bersama Sabrina Carpenter dan Farruko.

Lalu, PUBGM bersama Alan Walker melakukan kolaborasi dengan hadirnya item yang sangat ikonik dengan sosok Alan Walker dan juga menggunakan lagu milik Alan Walker untuk musik disaat berada di lobi.

  • PUBG Mobile x Resident Evil 2.

Daftar kolaborasi PUBGM selanjutnya datang dari Resident Evil 2. Kolaborasi dengan Capcom ini berlangsng pada blan Februari 2019 lalu, tepat satu bulan sebelum kolaborasinya dengan Alan Walker.

Dalam kolaborasi nya ini, PUBGM menampilkan satu mode baru yakni Zombie: Survive till Dawn. Mode tersebut diadaptasi dari resident Evil itu sendiri, yakni mode bertempur melawan zombie.

  • PUBG Mobile x Rich Brian.

Yang termasuk ke dalam daftar kolaborasi PUBGM berikutnya adalah PUBG Mobile x Rich Brian. Tencent membawa rapper Internasion asal Indonesia ini pada 16 Juli 2021 hingga 5 Agustus 2021. Kolaborasi ini menghasilkan voice pack Rich Brian yang dapat diakses dalam game dan juga lagu “Love in My Pocket” yang bisa diakses dalam game.

Bukan hanya kedua itu saja, dalam kolaborasi ini, PUBGM juga menyediakan skin set yang didesain langsung oleh Rich Brian sendiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *